Thursday, May 31, 2007

HP-ku Baru Lagi

Nasib-nasib satu minggu ini aku ga bisa komunikasi ma yayangku, abis HP Samsung E 630ku rusak. Punya pikiran abis gajian aku beli HPbaru, So... abis gajian tanggal 30 aku pergi ke ITC Depok untuk liat2 HP. Setengah jam aku keliling tapi blom dapat HP yang sesuai dengan keinginanku.

Akhirnya aku tinggal makan dulu ke KFC sekalian menyegarkan fikiran abis naek kereta Api Listrik ato dalam bahasa kerennya KRL Jabotabek yang penuh sesak. Abis makan aku keliling lagi dan kali ini aku mendapatkan HP yang mungkin sesuai dengan keinginan dan yang lebih membuat aku tertarik adalah sesuai dengan isi dompet.

Alhasil aku langsung melakukan nego dengan si empunya counter HP, setelah menimbang, dan langsung memutuskan maka aku membeli Sony Ericcson tipe J300i.

Friday, May 25, 2007

Milan juara

Puluhan ribu mata menyaksikan bagaimana AC Milan Menggulung Liverpool kemarin, Juara akhirnya bisa di bawa pulang kembali oleh AC Milan. Ini merupakan pembuktian laga yang belum tuntas 2 tahu yang lalu (saat itu Liverpool membuat kejutan dengan menyamakan kedudukan di babak kedua menjadi 3-3 dan menang lewat Adu Pinalti).

FORZA Milan

Sunday, May 20, 2007

Knapa Aku Pake M3

Knapa aku pake M3... karena ada beberapa sebab 1. Karena udah jatuh cinta ma kartu ini 2. fitur2 dari kartu IM3 lengkap banget mulai dari sms, mms, sampe internet. Dan hebatnya lagi saat kita ngenet via HP kita langsung bisa konek ke internet tanpa susah2 setting (dengan catatan setting HP default) 3. Tarif murah(ini yang paling penting)

Monday, May 14, 2007

Perjalanan Menuju Tempat Kerja

Membaca blog kang Jo, aku jadi terinspirasi nulis gimana aku berangkat dan pulang kerja. Di awali aku berangkat dari Depok, selanjutnya ku menuju ke Jalan Margonda Raya trus sampai UI (Eh... trus lagi) menuju ke Lenteng Agung abis itu aku lewati pasar Minggu.

Di pasar Minggu aku sering terjebak macet selepas Pancoran perjalanan lumayan lancar, kemudian lewat daerah Tebet lumayan juga (macetnya). Trus sampai Manggarai, disini aku menemui kemacetan hanya di terminal Manggarai abis manggarai akhirnya aku menuju RSCM. Sampai deh....

Dan begitu sebaliknya saat pulang.

Thursday, May 3, 2007

Milan Balaskan Dendam Roma

Setelah sebelumnya di beritakan sebagai salah satu partai yang ditunggu-tunggu oleh banyak penonton, akhirnya pertandingan semifinal kedua antara AC MILAN menghadapi Manchester United berakhir tragis. AC Milan mampu membungkam pasukan muda Setan Merah dengan 3 gol tanpa balas dengan agregat 5-3 (sebelumnya di kandang MU, AC Milan kalah 2-3).

Kemenangan ini sekaligus untuk membalaskan sakit hati AS ROMA yang pada babak sebelumnya di gunduli AS Roma 7-1 yang membuat publik Italia malu . Dengan kemenangan AC Milan (tim kesayangan saya) berarti mengantarkan tim dari Italia ini masuk ke babak final yang akan di gelar di Anthena 23 Mei mendatang .

Lawan yang di hadapi adalah Liverpool yang pada dua tahun lalu mempermalukan milan juga di final Piala Champion Eropa dengan adu pinalti.